Film "Single" ini menceritakan seorang pria tampan dan gagah bernama Edy (Raditya Dika), namun di balik ketampanan nya tersebut Edy selalu mempunyai masalah dalah hal percintaan, penyebabnya karena dia selalu tidak pd atau minder saat berbicara dan bertemu dengan wanita.
Suatu ketika, Edy bertemu dengan seorang wanita yang cantik. dan ia berusaha ingin mendapatkannya. namun sangat disayangkan, usaha yang tulus Edy berikan kepada wanita tersebut selalu berujung gagal.
Di teaser film Singgle yang di upload Raditya Dika pada akun YouTube nya sedikit di ceritakan bahwa Edy sedang mengendarai sebuah mobil sambil bernyanyi " kubenci sendiri, kubenci sendiri, harus terus begini". Dan ada juga sahabatnya yang menasehatinya " Gue tau masalah lo dari lama, dan gak bisa ngomong sama cewek". Dari situlah Edy mulai memberanikan diri untuk berbicara pada cewek, ia mencobanya di sebuah klub malam, ada 2 orang wanita yang dia tanyai " lagi joget ya?, namanya siapa? ". namun usaha yang dilakukan Edy selalu di hiraukan wanita tersebut.
Detail Cast dan Crew Film Single (2015)
Genre : Comedy, Drama
Produser : Sunil Soraya
Sutradara: Raditya Dika
Penulis: Raditya Dika
Pemain Film :
Raditya Dika sebagai (Edy)
Annisa Rawles
Pandji Pragiwaksono
Chandra Liow
Babe Cabita
Produksi : Soraya Intecine Films
Tanggal Rilis : Desember 2015
Durasi Film : 127 Menit
MPAA Rating : R
Trailer Film Single (2015)