Serial drama "Anandhi" merupakan serial asal India. Pihak ANTV sengaja mengambil judul "Anandhi" supaya lebih mudah di ingat. Drama ini akan mengisahkan hidup dramatis seorang gadis yang menjadi korban dari pernikahan (sangat dini).
Seria ini akan tayang pada 15 Maret 2016 hari senin-jumat pukul 14.00 WIB. Seperti apa sinopsis dan riview serial drama Anandhi ini?. Mari kita simak sinopsis berikut.
Sinopsis Serial Drama Anandhi (ANTV)
Serial drama "Anandhi" ini akan menceritakan seorang gadis berusia 11 tahu, Anandhi menerima takdirnya untuk dinikahkan dengan seorang anak yang bernama Jagya, cucu satu-satunya dari Kalyani Devi, seorang janda yang sangat kolot dimana implementasi ritual dan tahyul adalah hal yang tak terpisahkan.
Di usia itu pula, Anandhi harus menerima nasibnya sekaligus membiasakan dirinya dengan orang-orang asing yang merupakan keluarga besarnya. Anandhi juga harus menjalani perannya sebagai istri dan menatu di usianya yang masih anak-anak. Bbeban ini menjadi berat baginya dan ia harus memikul beban yang ia tanggung sejak kecil hingga dewasa.
Anandhi menjadi ipar dari Bhairav dan Vasan. Bhairav dan istrinya, Sumitra memiliki dua anak yakni Jagdish dan saudara perempuannya Suguna. Vasana adalah duda tanpa anak,sedangkan Gehna adalah istri kedua Vasan, dimana perjalanan pernikahan mereka, Gehna cukup berani dalam menentang pemikiran kuno dari Kalyani Devi. Kalyani pun berencana menyingkirkan Gehna sebelum akhirnya ia tahu kalau Gehna mengandung.
Ketidakadilan juga menimpa Anandi, yang lahir dari orang tua miskin. Suatu hari, orang tua Anandhi harus kehilangan tanah karena menumpuknya hutang kepada Mahavir Singh. Anandhi meminta bantuan kepada Kalyani Devi dan tentu saja, bantuan tidak mungkin ia dapatkan. Tapi Anandhi dan Jagya memohon kepada Mahavir Singh untuk membantu kedua orangtua Anandhi yang harus mendapatkan perawatan medis.
Review Serial Drama Anandhi (ANTV)
Sejauh ini "Anandhi" sangat sukses di layar kaca India, yang merupakan hasil dari konsistentsi sutradara, Sidharth Sengupta yang tidak mengubah inti dari tema cerita sejak awal. Drama ini tetap mempertahankan rating tinggi selama tujuh tahun berturut-turut karena isu yang diangkat tetap seputar kehidupan sosial dari kebanyakan warga inidia. Dimana kerap kali terjadi pernikahan di usia anak-anak, kekerasan dalam rumah tangga, bahkan perlakuan tak manusia bagi mereka yang menyandang status janda.
Bagaimanakah kisah selanjutnya? mampukan Anandhi melewati setiap masalah yang mnimpa dirinya? jangan lupa saksikan Anandhi. Jam tayang Anandhi setiap senin-jumat pukul 14.00 WIB hanya distasiun televisi kesayangan anda ANTV.
Cast and Crew Serial Drama Anandhi (ANTV)
Judul : Anandhi ,( Balika Vadhu-Kachchi Umar Ke Pakke Rishte)
Genre : Sinetron India, Drama, Hiburan
Pembuat : Purnendu Shekhar
Penulis : Purnendu Shekhar
Sutradara : Sidhart Sengupta, Pradeep Yadav
Pemeran :
Toral Rasputra
Gracy Goswami
Viren Vazirani
Shakti Anand
Aasya Kazi
Negara : India
Bahasa : Indonesia
Trailler Serial Drama Anandhi (ANTV)