Adapun untuk para pemain film yang turut bereran, yaitu seperti Ubaidillah, Yono Daryono, Rudi Iteng, Slamet Ambari, Narti Diono, dan Ubaidillah. Film Turah ini, akan digarap dan diproduksi oleh Rumah Produksi Film Fourcolours Films, dan diproduseri oleh Ifa Isfansyah. Film ini dijadwalkan tayang diseluruh bioskop Indonesia mulai tanggal 16 Agustus 2017, dengan panjang durasi sekitar 1 jam 23 menit.
Tayang perdana di Singapore International Film Festival 2016, dan JAFF Netpac ke 11, 2016. Kemudian beredar di komunitas-komunitas film dan pusat-pusat kebudayaan. Peredaran ini menghasilkan 1.934 penonton dengan harga tiket Rp 20.000 - Rp 30.000.
Sinopsis Film Turah (2017)
Film Turah ini akan menceritakan tentang kerasnya persaingan hidup yang menyisakan dari orang-orang kalah di Kampung Tirang. Mereka semua dijangkiti oleh sifat pesimisme dan juga diliputi perasaan takut. Dan terutama pada Darso, yaitu juragan kaya yang telah memberi para penduduk ‘kehidupan’. Pakel, Dan para sarjana penjilat di lingkaran Darso dengan sangat lihai membuat para warga kampung semakin bermental kerdil. Situasi itu memudahkan Darso untuk terus mengeruk keuntungan sebanyak-banyaknya.
Setitik optimisme dan juga sebuah harapan untuk dapat terlepas dari kehidupan tanpa daya, hadir didalam diri Turah dan juga Jadag. Peristiwa-peristiwa yang telah terjadi, mendorong mereka untuk melawan rasa takut yang sudah akut tersebut, dan juga meloloskan diri dari narasi yang sangat penuh kelicikan. Hal ini adalah sebuah usaha sekuat daya dari mereka berdua, dan juga dari orang-orang di Kampung Tirang, supaya mereka tak lagi menjadi seorang manusia yang kalah, dan manusia sisa-sisa. Seperti apakah kisah lengkapnya?
Baca Juga : Film A Bad Moms Christmas (2017), Film Shock Wave (2017)
Review Film Turah (2017)
Film ini mengambil kisah latar belakang dari sebuah perkampungan yang bernama Kampung Tirang yang berada di kota Tegal terletak di pesisir pantai utara. Seorang sutradara asal Tegal, Wicaksono Wisnu mengangkat kisah hidup warga kampung Tirang dengan membawa sosok Turah. Pengambilan pertunjukan yang dilakukan di kampung Tirang yang mengaitkan ke warga setempat dan para aktor teater. Film Turah menggambarkan kehidupan dari warga kampung dibawa mata pencaharian/ kemiskinan dengan pendramaan.
Film Turah yang bergenre Drama tahun 2017 adalah sebuah film yang termasum dalam film berkualitas dan terbukti memenangkan berbagai perhargaan seperti Geber Award dan Netpac Award dalam Jogja-Netpac Asian Film Festival dan Singapore International Film Festival untuk Kategori Asian Feature Film Special Mention.
Detail Film Turah (2017)
Genre Film: Drama
Sutradara Film: Wicaksono Wisnu Legowo
Penulis Naskah Skenario: Wicaksono Wisnu Legowo
Rumah Produksi Film: Fourcolours Films
Distributor Film: -
Produser Film: Ifa Isfansyah
MPAA: R-13+
Tanggal Rilis Film: 16 Agustus 2017 (Indonesia)
Panjang Durasi Film: 83 menit
Negara asal Film: Indonesia
Bahasa Film: Indonesia
Pemain Film Turah (2017)
- Ubaidillah sebagai Turah
- Slamet Ambari sebagai Jadag
- Yono Daryono sebagai Darso
- Rudi Iteng sebagai Pakel
- Narti Diono sebagai Kanti
- Cartiwi sebagai Rum
- Muh Riziq sebagai Roji
- Siti Khalimatus Sadiyah sebagai Sulis
- Aminah sebagai Nenek Sulis
- M Ilham Maulana sebagai Agung
- Bontot Sukandar sebagai Kandar
- Sulistyo Kusumawati sebagai Bu Slamet
Trailer Film Turah (2017)